Pabriknya Dikunjungi Prabowo, Emiten Haji Isam Langsung ARA
JAKARTA -- Emiten JARR mencatatkan transaksi auto reject atas (ATAS) pada perdagangan Senin (19/3/2024). Hal itu terjadi usai Menhan sekaligus capres pemenang Prabowo Subianto mengunjungi pabrik PT Jhonlin Agro Raya Tbk di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, Ahad (17/3/2024). Prabowo bersama Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman tiba di pabrik dan disambut pemilik JARR, yaitu Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isyam.
Dalam video yang beredar, Mentan Amran memaparkan beberapa produk JARR kepada Prabowo. Khususnya, produk minyak yang berasal dari olahan kelapa sawit.
Gara-gara kunjungan Prabowo, transaksi JARR langsung meledak. Saham ini naik 24,71 persen dari Rp 348 dan ditutup di angka Rp 434. Adapun volumen transaksi mencapai 899.290 kali dengan total nilai Rp 38 miliar.
JARR memang menunjukkan tren menanjak. Hal itu lantaran pada pembukaan perdagangan 1 Maret 2024, sahamnya masih diperdagangkan di angka Rp 278. Bagi pemegang emiten ini, dipastikan mendapatkan cuan.
Berdasarkan RTI Business, JARR memiliki aset Rp 3,37 triliun dengan liability Rp 2,17 triliun serta ekuitas di angka Rp 1,2 triliun. Perusahaan ini melantai di Bursa pada 4 Agustus 2022, dengan nilai perdagangan perdana Rp 300.