Home > Pertahanan

Panglima Ganti Kasum, Irjen TNI, Pangkogabwilhan III, dan Pangkostrad

Posisi Pangdam Jaya dimutasi dari Mayjen Mohamad Hasan kepada Mayjen Rafael Granada Baay.
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto. Sumber: Seputarmiliter.id
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto. Sumber: Seputarmiliter.id

JAKARTA -- Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan mutasi terhadap 256 perwira tinggi (pati) TNI tiga matra. Mereka dimutasi karena harus menjalani pergeseran jabatan, mendapat promosi, dan ada yang memasuki masa pensiun. Hal itu berdasarkan Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/851/VII/2024 dan hasil sidang Wanjakti pada 18 Juli 2024.

Terdapat empat pos untuk pati bintang tiga yang bergeser. Pertama adalah Kepala Staf Umum (Kasum) TNI dari Letjen Bambang Ismawan yang memasuki masa purnatugas digantikan Letjen Richard Taruli Horja Tampubolon. Richard sebelumnya menjabat Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) III.

Posisi kedua adalah Pangkogabwilhan III yang akan ditempati oleh Mayjen Bambang Trisnohadi. Bambang sebelumnya mengemban jabatan Panglima Kodam (Pangdam) IX/Udayana. Peraih Adhi Mayakasa Akmil 1993 ini akan mendapat kenaikan satu bintang di jabatan barunya.

Ketiga adalah Inspektur Jenderal (Irjen) TNI dari Laksdya Dadi Hartanto kepada Letjen Muhammad Saleh Mustafa. Dadi yang akan pensiun digantikan Saleh yang harus meninggalkan pos Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad).

Keempat, Pangkostrad akan diduduki Mayjen Mohamad Hasan. Dia mendapat promosi satu tingkat dari sebelumnya menjabat Pangdam Jaya.

Panglima TNI juga mengganti empat pangdam. Daftarnya adalah Pangdam IX/Udayana akan diduduki oleh Mayjen Muhammad Zamroni yang sebelumnya menjabat Komandan Pusat Kesenjataan Kavaleri (Danpussenkav).

Keduanya, Pangdam Jaya dari Mayjen Mohamad Hasan diserahkan kepada Mayjen Rafael Granada Baay. Dia sebelumnya menjabat Pangdam V/Brawijaya.

Ketiga, Pangdam V/Brawijaya diserahkan dari Mayjen Rafael Granada Baay kepada Mayjen Rudi Saladin. Rudy yang saat ini menjabat Sekretaris Militer Presiden (Sesmilpres) merupakan peraih Adhi Makayasa Akmil 1997.

Terakhir, Pangdam XVII/Cenderawasih dari Mayjen Izak Pangemanan kepada Mayjen Rudi Puruwito. Rudi saat ini mengemban posisi Panglima Divisi Infanteri (Pangdivif) 1 Kostrad.

Ikuti Whatsapp Channel Republika

Advertisement

mutasi tni panglima tni jenderal agus subuyanto pangdam udayana pangdam jaya pangdam brawijaya pangdam cenderawasih

× Image