TNI AL Diskusi dengan AL Belanda Bahas Latihan Bersama di Utrecht

UTRECHT -- TNI AL terus meningkatkan hubungan diplomasi dan kerja sama bilateral dengan negara di Eropa. Kali ini, TNI AL melaksanakan kegiatan Navy to Navy Staf Talk (NTNST) ke-6 dengan Royal Netherlands Navy (RNLN) atau Angkatan Laut Kerajaan Belanda di Kota Utrecht, Kamis (27/2/2025).
Kerja sama bilateral antara TNI AL dan RNLN telah terjalin sejak 2015. Dipimpin Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Laut (Asops KSAL) Laksda Yayan Sofiyan, delegasi TNI AL saling bertukar pengalaman untuk meningkatkan kapasitas masing-masing. Turut ikut dalam rombongan adalah Paban V Straops dan Diplomasi Sopsal Kolonel Laut (P) Alfred D Matthews, Letkol Laut (P) Yudah Trismoyo, dan Mayor Laut (P) Zuun Bashor.
Sementara itu, delegasi RNLN dipimpin oleh Commodore (Laksma) FJG Lenssen, Director Operations RNLN, Letkol Marns J Van Hooren, Head International Military Cooperation RNLN, SGTAO Martijn Theunissen, Kim Gresnigt, dan Vera Hazeveld. Kedua pihak membahas bidang latihan, pertukaran dan kunjungan, pendidikan dan pelatihan, serta pengembangan kemampuan angkatan laut ke depan di tengah dinamika perkembangan lingkungan strategis.
Asops KSAL Laksda Yayan Sofiyan menyampaikan apresiasi atas partisipasi RNLN dalam kegiatan ASEAN Plus Cadet Sail and Seminar 2024. Selain itu, RNLN juga ikut serta sebagai observer dalam 5th Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025 di Bali pada Februari 2025.
"Saya selalu menantikan forum tahunan ini untuk bertukar pikiran guna memperkuat hubungan kerja sama yang selama ini telah terjalin dengan baik dalam rangka capacity and capability building," kata Yayan.
Pada kesempatan terpisah, KSAL Laksamana Muhammad Ali berpesan kepada seluruh jajaran TNI AL agar senantiasa menignkatkan hubungan kerja sama dan diplomasi yang baik dengan negara sahabat demi terwujudnya stabilitas dan keamanan serta kesejahteraan di kawasan dan global.