Home > Nasional

Prajurit Kopassus Berfoto dengan Hercules Viral, Danjen Minta Maaf

Video yang merekam antusiasme prajurit muda Kopassus dengan Hercules pun mendapat kecaman warganet.
Danjen Kopassus Mayjen Djon Afriandi. Sumber: Seputar Militer
Danjen Kopassus Mayjen Djon Afriandi. Sumber: Seputar Militer

JAKARTA -- Media massa digegerkan video sejumlah personel Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berfoto bersama Ketua Umum DPP GRIB Jaya, Rosario de Marshall atau Hercules. Video yang merekam antusiasme prajurit muda Kopassus dengan Hercules pun mendapat kecaman warganet lantaran sosok tersebut merupakan petinggi ormas.

Belum lagi, anggota GRIB belum lama ini, melakukan tindakan premanisme membakar mobil dinas polisi di Kota Depok. Alhasil, hal itu sampai membuat Danjen Kopassus Mayjen Djon Afriandi meminta maaf atas tindakan anak buahnya tersebut.

"Saya minta maaf itu memang kita salah, kita salah tapi salahnya manusiawi lah. Apa namanya anak-anak muda namanya gak mengerti, dan gak pintar dalam menjaga mengontrol diri, apa sih dampak dia foto-foto sama seseorang tertentu yang punya, sekarang kan lagi disorot, nah itu kita akuilah," kata Djon kepada awak media di Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Sabtu (26/4/2025).

Dia pun siap melakukan pendisiplinan internal agar peristiwa serupa tidak terulang lagi. "Kita coba bina, kita perbaiki dari dalam, tapi hubungan personal antara orang-orang itu ya silakan, itu pribadi tak bisa juga kita melarang," ucap Djon.

× Image