Home > Nasional

SBY dan Prabowo, Penghuni Paviliun 5A Akmil yang Jadi Presiden

Satu-satunya di dunia, dua lulusan Akmil bisa menjadi presiden RI.
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberi lukisan ke presiden terpilih Prabowo Subianto.
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberi lukisan ke presiden terpilih Prabowo Subianto.

JAKARTA -- Presiden ke-6 Republik Indonesia (RI), Jenderal (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan hadiah lukisan kepada koleganya, yaitu presiden terpilih Jenderal (Purn) Prabowo Subianto. Lukisan hasil karyanya itu berjudul 'Standing Firm Like Rocks'. Lukisan itu bergambar deretan karang yang tetap kokoh diterjang ombak di lautan.

SBY yang sebenarnya rekan satu angkatan dengan Prabowo di Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri) yang sekarang berganti nama Akademi Militer (Akmil) 1970 mengaku, ingin menghadiahkan sesuatu kepada rekannya tersebut. Dia pun akhirnya memilih membuat lukisan yang isinya merepresentasikan karakter Prabowo dalam memimpin RI ke depannya.

"Pak Prabowo kokoh, kuat seperti batu karang ini memajukan Indonesia, meningkatkan kesejahteraan rakyat, menegakkan hukum dan keadilan, dan tugas-tugas lain yang diemban oleh beliau nanti," kata SBY dalam acara buka puasa bersama Partai Demokrat di Hotel St Regis, Jakarta Selatan, Rabu (27/3/2024).

Buka bersama itu dihadiri Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Wakil Ketua Umum Edhie Baskoro Yudhoyono, Sekjen Teuku Riefky Harsya, hingga fungsionaris partai bincang mercy tersebut. SBY sekaligus ingin berdoa agar kepemimpinan Prabowo lima tahun ke depan bisa kokoh.

SBY pun menyinggung jika Akmil adalah satu-satunya lembaga di dunia yang dua lulusannya bisa menjadi presiden RI. Kebetulan pula, SBY dan Prabowo sama-sama menghuni Paviliun 5A Akmil, Magelang.

Hanya saja, SBY lulus lebih dulu pada 1973. Adapun Prabowo lulus 1974 bersama Letjen (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin. Di seluruh dunia hanya ada satu, yaitu di Indonesia, taruna Akademi Militer satu angkatan yang kemudian menjadi pemimpin bangsa. Semoga Pak Prabowo akan menjadi presiden yang sukses memimpin kita semua," ujar presiden RI periode 2004-2014 tersebut.

Selain SBY dan Prabowo, Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang ikut acara buka bersama juga merupakan penghuni Paviliun 5A Akmil. AHY peraih Adhi Makayasa Akmil 2000 mengikuti jejak bapaknya yang meraih prestasi serupa pada 1997.

× Image