M Khairil Lubis dan Arif Widianto Resmi Sandang Pangkat Marsdya
JAKARTA -- Sebanyak 14 perwira tinggi (pati) Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari sebelumnya. Hal itu setelah mereka bersama pati TNI AD dan AL melaporkan kenaikan pangkatnya kepada Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (15/5/2024).
Para pati TNI AU yang naik pangkat dari bintang dua ke bintang tiga adalah Marsekal Madya (Marsdya) M Khairil Lubis sebagai Pangkogabwilhan II dan Marsdya Arif Widianto selaku Komandan Sesko TNI.
Selanjutnya dari pangkat bintang satu ke bintang dua adalah Marsda Danet Hendriyanto selaku Kapuslaiklambangjaau, Marsda Djohn Amarul (Aspers KSAU), serta Marsda Frederick Situmorang (Perwira Sahli Tingkat III Bidang Intekmil dan Siber Sahli Panglima TNI).
Sementara itu yang naik pangkat dari kolonel ke bintang satu adalah Marsma Ardi Syahri yang menjabat Kadispenau, Marsma Juli Heryanto Ginting (Danlanud Atang Senjadja), Marsma Medi Rachman (Kadisdikau), dan Marsma Muhammad Zuhdizul (Kakordos Seskoau).
Kemudian Marsma Bonan DO Siagian (Bandep Urusan Lingkungan Strategi Regional Setjen Wantannas), Marsma Taufik Hidayat (Pati Sahli KSAU Bidang Strahan), Marsma Komara (Direktur Dal Progar Ditjen Renhan Kemenhan), Marsma Albertus Irianto (Bandep Urusan Strategi Nasional Setjen Wantannas), dan Marsma E Poedjihartanto (Pati Sahli KSAU Bidang Air Power).
Pelaporan kenaikan pangkat ini berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/773/V/2024 Tanggal 13 Mei 2024 tentang kenaikan pangkat ke dan dalam golongan Perwira Tinggi TNI. Acara diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dari Panglima TNI kepada 75 pati TNI tiga matra. "Yyang terdiri dari 46 pati TNI AD, 15 pati TNI AL, dan 14 pati TNI AU," demikian keterangan resmi Dispenau.